Share

Kuala Lumpur, Malaysia

No comment yet
Kuala Lumpur adalah Ibu kota negara Malaysia. Malaysia berbatasan langsung dengan Indonesia. Jaraknya sangat dekat sekali dengan Indonesia. Bahasa yang digunakan oleh negara Malaysia juga tidak jauh berbeda dengan negara Indonesia. Namun mereka lebih banyak menggunakan bahasa melayu. Terlepas dari beberapa konflik yang terjadi antara Malaysia dan Indonesia, namun Kuala Lumpur juga memiliki beberapa tempat wisata yang indah. Ada banyak pilihan menarik yang bisa anda jadikan wisata Kuala Lumpur sebagai tempat berlibur bersama keluarga. Apalagi jarak dari Indonesia ke Kuala Lumpur juga sangatlah dekat.




Salah satu wisata Kuala Lumpuryang cukup terkenal di berbagai negara di Asia adalah Musieum seni Asia. Di Museum ini anda dapat menemukan berbagai macam koleksi kesenian yang berasal dari berbagai negara di Asia salah satunya Indonesia. Atau anda bisa mampir ke Kuala Lumpur Bird Park dan mendapati banyak macam dan jenis burung. Wisata Kuala Lumpurlainnya yang menarik dan wajib anda kunjungi adalah Menara Kembar. Menara ini adalah salah satu menara yang unik dengan bangunan yang menarik. Dua bangunan yang berdiri dengan megah berdampingan bahkan bisa bergoyang bersamaan jika tertiup oleh angin. Dinamakan menara kembar adalah bentuknya yang serupa dan berdiri berdampingan dan berdiri dengan megahnya. Menara Kembar merupakan tempat wisata yang sudah terkenal di Kuala Lumpur.

Selain tempat wisata Kuala Lumpur, negara ini juga memiliki jenis kuliner yang sangat lezat. Rasanya juga tidak kalah dengan kuliner di negara lainnya di Asia. Salah satunya yang terkenal adalah nasi lemak. Selain nasi lemak ada pula roti canai yang cocok disantap bersama secangkir kopi.

Posting Komentar

Artikel Murahnya Wisata

Loading...

HOME | ABOUT

Copyright © 2013 Murahnya Wisata